Terpilih Secara Aklamasi, Dawam Raharjo Terima Ucapan Selamat Dari LMP Lamtim

Lampung Timur, BP
Hi. Dawam Raharjo yang saat ini menjabat sebagai Bupati Lampung Timur, terpilih secara aklamasi menjadi ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa masa bakti 2021 – 2026. Pemilihan tersebut terlaksana dalam musyawarah cabang (Muscab) ke – 6 PKB yang berlangsung di Sekretariat DPC PKB, Jl. lintas Timur Desa Muarajaya, Sukadana Lampung Timur, Sabtu (6/3/2021).

Tentunya, ucapan atas terpilihnya Hi. Dawam Raharjo sebagai Ketua DPC PKB Lampung Timur sangatlah beragam. Mulai dari politisi, pengusaha hingga ormas. Salah satunya adalah ucapan dari organisasi Masyarakat Laskar Merah Putih.

Bacaan Lainnya

Amir Faisol, SH selaku Ketua Laskar Merah Putih Markas Cabang Lampung Timur mengucapkan selamat atas terpilihnya Hi. Dawam Raharjo sebagai Ketua DPC PKB Lampung Timur periode 2021 – 2026.

“Selamat kepada Hi.Dawam Raharjo yang mendapatkan tugas dan amanah baru sebagai Ketua DPC Partai PKB Lampung Timur. Mudah-mudahan ini tidak merupakan beban, tetapi satu bentuk amanah dari seluruh anggota,hingga pimpinan partai.Kita ketahui bahwa beliau sangatlah pantas yang berlatar belakang pengalaman politik cukup baik,” kata Amir Faisol.

Amir Faisol menyampaikan, rasa terima kasih dan ucapan selamat kepada salah satu anggota LMP yang ikut dalam kepengurusan Partai PKB Lamtim.

“Terima kasih juga kami sampaikan kepada saudara Alvian, Ketua MAC LMP Kecamatan Waway Karya Lampung Timur. Atas terpilihnya dan masuk dalam jajaran pengurus sebagai Sekertaris DPC PKB Lampung Timur. Kami bersyukur, bahwa peran ormas khususnya LMP dapat memberikan dan menumbuhkan bibit – bibit calon politisi di Kabupaten Lampung Timur. Semoga beliau dapat menjalankan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab,” tambahnya.

Untuk diketahui, dalam Muscab Ke 6 terswbut dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa Provinsi Lampung, Chisnunia Chalim. (Fadli)

Pos terkait