Lampung Timur, BP
Pada perayaan Dirgahayu Partai Golkar Ke-56, Ketua DPD II Partai Golkar Lampung Timur H. Azwar Hadi, S.E., M.Si, berharap akan bisa memberikan perubahan yang lebih baik untuk Lampung Timur. Rabu, (21/10/2020)
Acara yang dihadiri oleh seluruh jajaran partai berlambang pohon beringin ini di gelar di posko kemenangan partai golkar dengan tetap menjalankan protokol kesehatan disuasana pandemi covid 19.
Katua Partai Golkar DPD II , H. Azwar Hadi S.E., M.Si yang terpilih secara aklamasi untuk periode 2020-2025 Pada Musda DPD Partai Golkar Kabupaten Lampung Timur yang digelar di Sukadana, Sabtu, 19 September 2020 tersebut, mendapatkan dukungan secara penuh dari 24 Pimpinan Kecamatan (PK), Hasta Karya, untuk kembali memimpin Partai Golkar di Kabupaten Lampung Timur.
Dalam moment perayaan HUT Partai Golkar Ke-56 , sekaligus berkaitan dengan pencalonan Ketua Partai Golkar Lampung Timur H.Azwar Hadi selaku Wakil Calon Bupati mendampingi Drs. H. Dawam Raharjo yang di usung dari Partai PKB Lampung Timur sebagai Bupatinya, berterimakasih kepada seluruh pengurus dan kader yang turut mensukseskan HUT Partai Golkar ke-56 ditengah Pandemi covid19 dengan tetap solid menjaga marwah Partai Golkar khususnya yang ada di Kabupaten Lampung Timur.
“Saya berterimakasih kepada seluruh jajaran partai golkar ,diharapkan seluruh pengurus dan kader untuk tetap bersatu, bersama-sama, bahu membahu untuk terus membesarkan Partai Golkar Lamtim, serta bekerja keras guna memenangkan pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Lamtim, Dawam Rahardjo –Azwar Hadi yang diusung oleh koalisi partai Golkar dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Periode 2021-2025 pada 09 Desember mendatang. (Fadli)