Lampung Barat, BP.id
Upaya ciptakan ketahanan pangan di Kabupaten Lampung Barat (Lambar), Tentara Nasional Indonesia (TNI) terjun membantu petani. Hal tersebut yang dilakukan Anggota Babinsa Koramil 422-06 Sumber Jaya, Serka Irawan dalam pengabdian menjalankan tugas dan tanggungjawab.
Serka Irawan melakukan pendampingan kepada petani padi di wilayah tugasnya. Dimana, dirinya terjun langsung membantu penyemprotan pemberantas hama di lahan (sawah) padi milik Pak Ilham di Pekon Muara Jaya, Kecamatan Kebun Tebu.
Ia mengatakan, keberhasilan dalam pertanian akan berdampak positif bagi kehidupan masyarakat. Dengan begitu akan terpenuhi persediaan pangan dan kesejahteraan masyarakat akan terjamin.
Serka Irawan melakukan penyemprotan bersama petani guna mengantisipasi hama ulat maupun wereng yang dapat mengganggu pertumbuhan padi dan mengakibatkan gagal panen.
“Selaku pendamping pertanian bersama petani harus waspada adanya hama dan penyakit pada tanaman padi. Sehingga pemeliharaan tanaman padi ini harus dilakukan secara ekstra keras dengan harapan tanaman padi dapat tumbuh subur,” ucapnya.
Masih kata Serka Irawan, selaku Babinsa yang secara langsung bersinggungan dengan masyarakat dalam melaksanakan tugas, keberadaan di tengah masyarakat tentu harus dirasakan.
“Sebagai aparat teritorial kami selalu siap membantu masyarakat dalam bentuk apapun kemajuan dan sejahtera rakyat ,” katanya. (wahyu)