Adipati Resmikan Masjid Baru di Kasui

Waykanan, BP.id
Bupati Waykanan, Raden Adipati Surya mengikuti pengajian dalam rangka peringatan Isro Miraj Nabi Muhammad SAW 1441 Hijirah dan Peresmian Masjid Baru di Kampung Tangkas dan Kampung Mota Way, Kecaamatan Kasui, Selasa (10/3/2020).

Dalam sambutannya, Raden Adipati Surya mengatakan, pengajian seperti ini sangat dibutuhkan dalam rangka meningkatkan kualitas ibadah dan membangun tali Ukhuwwah Islamiyah.

Bacaan Lainnya

Sebab, dengan terjalinannya persaudaraan yang kuat dengan dilandasi akidah, dan iman, serta berdasarkan agama yang murni, ia berharap peringatan Isra Miraj maupun hari besar islam lainnya untuk senantiasa dilaksanakan,” ungkapnya.

Dengan demikian, tujuan diadakan nya acara tersebut dalam rangka meningkatkan kualitas iman dan ibadah, serta bisa menambah ketaatan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan Rasul-Nya, sehingga kita semua mampu memberi ketauladanan bagi yang lain. (robika)

Pos terkait