Lampung Timur, BP.id
Kerja bhakti atau gotong royong merupakan cermin masyarakat Indonesia sebagai wujud kebersamaan dalam kehidupan sehari-hari. Hal itu dibuktikan oleh Babinsa Koramil 04/Sribhawono Kodim 0429/Lamtim Pelda Sutarto dan Serda Suyoto yang nampak antusias melaksanakan kerja bakti pemasangan portal dan pembenahan lapangan volly dalam rangka menyambut ulang tahun desa, serta pembangunan Masjid Annur di Desa Sripendowo, Kecamatan Sribhawono, Lampung Timur, Minggu (16/2/2020).
“Selain untuk ibadah, kegiatan ini juga untuk membangun kebersemaan dan hubungan baik antara TNI dan masyarakat setempat, sekaligus meningkatkan kerjasama melalui prinsip gotong royong sebagai upaya bersama menciptakan tempat ibadah yang sehat dan berkualitas,” ujar Serda Suyoto.
Sementara di tempat berbeda, Pelda Sularto berharap kerja bhakti bersama masyarakat dapat dilaksanakan secara optimal sesuai yang diharapkan dan semoga kerja sama ini akan terus berlanjut serta berkesinambungan.
“Mudah-mudahan segala sesuatu yang kita siapkan dari sekarang untuk menyambut HUT Desa tiba saatnya nanti akan memberi warna dan kemeriahan tersendiri,” katanya. (fadli)