Pesisir Barat, BP
Pjs Bupati Pesisir Barat (Pesibar) menghadiri acara sosialisasi sinergisitas Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) setempat dalam mendukung program smart village Provinsi Lampung, di Aula Sunset Beach Pekon Seray, Kamis (19/11/2020).
Dalam sambutannya, A. Chrisna Putra menyampaikan bahwa dalam rangka pencapaian visi “Lampung Berjaya Tahun 2024” perlu mengembangkan kebijakan program pembangunan yang komprehensif, bukan hanya peran aktif masyarakat dan pemerintahan desa saja, tetapi juga melibatkan peran aktif semua pihak.
Untuk mendukung pencapaian visi bapak gubernur lampung, maka segala upaya pembangunan dan pemberdayaan desa harus dilakukan. Dimana kita ketahui kondisi kawasan perdesaan di sebagian besar wilayah Lampung belum tergarap secara optimal,” kata dia.
Program desa berjaya, lanjut Chrisna, merupakan program pembangunan dan pemberdayaan desa yang ada di Provinsi Lampung dengan menitik beratkan pada smart village melalui sinergisitas pelaksanaan program-program, optimalisasi penggunaan berbagai sumberdaya dan peningkatan kapasitas desa, dengan dukungan teknologi informasi yang memadai.
“Adapun indikator smart village yang dimaksud seperti, smart dibidang pemeritahan desa, smart dibidang kelembagaan sosial budaya, smart di bidang perekonomian desa, smart dibidang teknologi perdesaan, lingkungan hidup dan teknologi informasi, dan smart dibidang pengembangan kawasan perdesaan dan transmigrasi,” terangnya.
Selanjutnya, Pjs Bupati juga berharap dalam mewujudkan semangat membangun ekonomi desa/pekon di Kabupaten Pesibar TPKAD setempat agar melaksanakan sosialisasi.
“Mudah-mudahan materi yang di sampaikan oleh para narasumber kepada kita semua akan dapat mewujudkan sinergisitas program smart village Kabupaten Pesibar,” tandasnya.
Hadiri dapam kegiatan tersebut diantaranya Kepala OJK Provinsi Lampung Bambang Hermanto, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Transmigrasi Provinsi Lampung, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas dan Pelaksana dilingkungan Pemkab Pesibar beserta Camat dan Pratin se-Kabupaten Pesibar. (Eko)