Kadiskes Pesibar Minta Puskesmas Pelayanan Jaminan Kesehatan Masyarakat Terlayani

Pesisir Barat, (Bongkarpost)- Monitoring dan evaluasi pembayaran kapitasi khusus Puskesmas di kawasan terpencil dan sangat terpencil dengan tema “dengan gotong royong semua tertolong”.

Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Barat (Pesibar), Tedi Zadmiko menekankan agar para petugas selalu mengutamakan peningkatan profesionalisme kerja.

Bacaan Lainnya

“Ini monitoring untuk daerah-aerah tertingal saja seperti Puskemas Pulau Pisang, Lemong dan Bangkunat, ujarnya saat menberikan sambutan di Aula Hotel Sartika, Pekon Seray, Kecamatan Pesisir Tengah, Kamis (25/6/2020).

Dia juga akan memastikan pelayanan jaminan kesehatan masyarakat bisa terlayani dengan baik jangan sampai Faskes tidak bisa melayani masyarakat yang akan berobat.

“Saya tidak mau yang seperti itu, tapi laksanakanlah semua sesuai Tupoksi dan Profesionalisme kerja, jangan sampai masyarakat sudah membayar lebih tetapi tidak terlayani dengan baik,” tambahnya.

Tedi juga berharap jangan sampai dana tidak terserap, dianggap wanprestasi. Mari kita bekerja dengan hati semoga ini menjadi amal ibadah kita dan bekerjalah sesuai dengan perundang-undangan yang belaku.

Kemudian acara dilanjutkan dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Dinas Kesehatan Pesibar dengan BPJS dan Optik Citra selaku distributor alat bantu penglihatan. (Eko)

Pos terkait