Hadiri Donor Darah, Ini Pesan Wildan!

Hadiri Donor Darah, Ini Pesan Wildan!

 

Bacaan Lainnya

Pesawaran BP – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pesawaran berharap para petugas kesehatan dapat memberikan penyuluhan tentang pentingnya pola hidup sehat kepada para pendonor darah.

 

Hal tersebut dikemukakan Sekda Wildan saat menghadiri kegiatan Donor Darah yang dilaksanakan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Pesawaran di TK Little Eagle Desa Gedong Tataan, Kecamatan Gedong Tataan, Rabu (15/02/23).

 

Wildan mengatakan, pelayanan kesehatan merupakan upaya yang kita selenggarakan secara bersama-sama untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan, mencegah dan menyembuhkan penyakit serta memulihkan kesehatan secara perorangan, keluarga dan masyarakat.

 

“Karenanya, pemberian pelayanan kesehatan kepada masyarakat adalah bentuk intervensi PSMTI Pesawaran untuk mengurangi beban masyarakat dalam pembiayaan kesehatan,” ujarnya.

 

Menurutnya, PSMTI merupakan sebuah organisasi kemasyarakatan, yang diharapkan dapat terus memberikan kontribusi nyata membantu pemerintah dalam membangun Kabupaten Pesawaran yang kita cintai. Hal ini dikarenakan untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan Pesawaran kedepan harus bertumpu pada kebersamaan dari seluruh masyarakat, termasuk PSMTI.

 

“Oleh karena itu, saya pun berharap agar kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin dan dapat dilaksanakan di tahun-tahun yang akan datang agar masyarakat Bumi Andan Jejama dapat mengambil manfaat dalam rangka pemenuhan pelayanan kesehatan diri sendiri maupun keluarga,” kata dia.

 

Tak hanya itu, Sekda juga berharap melalui momen donor darah tersebut, nantinya para petugas dapat memberikan penyuluhan tentang pentingnya pola hidup sehat yang notabene bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan tentang kesehatan dan pentingnya menjaga kesehatan, meningkatkan mutu kesehatan.

 

“Serta turut mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat, dan membantu pemerintah dalam peningkatan kesehatan di wilayah Kabupaten Pesawaran,” harapnya.

 

Sementara itu, Ketua PSMTI Pesawaran, Darmawan menuturkan, kegiatan yang digelar pihaknya saat ini tidak hanya melakukan donor darah saja, melainkan juga akan ada vaksinasi Booster Tahap 1 dan 2 serta pemberian piagam penghargaan kepada para pendonor yang telah mendonorkan darah minimal sebanyak 10 kali.

 

“Ada tiga orang yang akan kita berikan piagam penghargaan, yakni bapak Sutikno yang telah melakukan donor sebanyak 25 kali, bapak Yanto sebanyak 10 kali dan bapak Andri sebanyak 10 kali,” tutur Darmawan.

 

Diketahui, turut hadir mendampingi Sekda Wildan, yakni Kepala Kesbangpol, Sekretaris Dinkes dan jajaran rekan-rekan PMI serta diikuti oleh 100 pendonor darah di wilayah setempat.

 

(Akbar/Imron)

Pos terkait