DPC PPP Rapat pengurus Dengan PAC Pembahasan Safari Ramadhan

Lampung Timur, BP
Jelang bulan suci ramadhan mendatang, DPC Partai PPP Kabupaten Lampung Timur, melaksanakan rapat validasi daftar pengurus PAC se- kabupaten Lampung,serta rapat konsolidasi kegiatan program safari ramadhan.Rapat berlangsung di aula Sekertariat DPC Partai PPP Kabupaten Lampung Timur, Rabu (24/3/2021).

Hadir dalam acara, Ketua DPC Partai PPP Lampung Timur,Amir Faisol.SH, Sekertaris Ikhsanudin,MM,Bendahara Muhammad Fadly, jajaran pengurus serta seluruh Ketua PAC Partai PPP se – Kabupaten Lampung Timur.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Amir Faisol,SH selaku Ketua DPC Partai PPP Kabupaten Lampung Timur, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran seluruh jajaran pengurus.

“Terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus yang telah hadir.Walaupun ada sebagian anggota belum bisa hadir.Namun, hasil rapat nantinya akan juga disampaikan. Saya berharap dalam rapat program kegiatan safari ramadhan ini dapat menghasilkan suatu keputusan. Baik melalui kegiatan buka bersama dan bakti sosial.Intinya kegiatan Partai PPP nantinya bisa bermanfaat bagi masyarakat dan berjalan baik “, kata Amil Faisol.

Sementara itu, Ikhsanudin,MM selaku Sekertaris DPC Partai PPP Lampung Timur, berkeyakinan bangkitnya partai dan mempunyai target besar jelang pemilu mendatang.

” Saya berkeyakinan bahwa Partai PPP Lampung Timur akan besar kembali. Kita mentargetkan pemilu mendatang bisa dapat satu fraksi duduk di DPRD. Oleh karena itu, rapatkan barisan kita ,bekerjasama ,loyalitas sesama anggota partai di seluruh PAC se – Kabupaten Lampung Timur “, kata Ikhsan.

Pada kesempatan itu, Ismail sebagai Ketua PAC Kecamatan Sukadana, menekankan loyalitas dan kerjasama kepada seluruh anggota.

” Saya berharap Partai PPP bisa besar kembali di Kabupaten Lampung Timur. Kami siap bekerja secara bersama – sama. Dengan akan bekerja sesuai kapasitas dan kemampuan kami ,sesuai dengan instruksi dari Ketua. Intinya kita tekankan kepada semua, harus mempunyai loyalitas sesama PAC dan anggota lainnya “, kata Ismail.

Pada akhir kesempatan akhir,dilakukan penandatanganan SK dan dibacakannya daftar nama di jajaran PAC se – Kabupaten Lampung Timur, serta program kegiatan DPC Partai PPP Lampung Timur jelang bulan suci ramadhan. (Tim)

Pos terkait