TIDAR Diharap Mampu Lanjutkan Estafet Kepemimpinan

BANDAR LAMPUNG – Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Ir. Dwita Ria Gunadi, bersama Wakil Ketua MPR RI, H. Ahmad Muzani, yang juga Sekjend DPP Partai Gerindra, Selasa (26/10/2021) menghadiri penutupan kegiatan Musyawarah Luar Biasa (Muslub) Pengurus Daerah Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Provinsi Lampung yang berlangsung selama dua hari, 25-26 Oktober 2021, di Ballroom Hotel Novotel Bandarlampung.

Dikatakan Dwita Ria, TIDAR merupakan organisasi sayap Partai Gerindra. “Karena TIDAR merupakan sayap partai, jelas bahwa TIDAR merupakan klan Partai Gerindra yang selalu siap, patuh dan taat terhadap perintah partai, termasuk dalam memenangkan Prabowo di Pilpres 2024 mendatang,” tegas Dwita Ria, yang juga istri Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung, Gunadi Ibrahim.

Bacaan Lainnya

TIDAR merupakan masa depan Partai Gerindra. “Anak muda di TIDAR kita harapkan menjadi kader yang mampu melanjutkan estafet kepemimpinan masa depan. Mereka belajar politik disini,” ujarnya.

Dwita berharap, TIDAR Lampung dibawah kepemimpinan Riza Fahlevi bisa solid. “Kita harapkan TIDAR benar-benar menjadi wadah bagi kaum muda atau kaum milenial untuk belajar berorganisasi dan pusat aktualisasi politik anak muda Lampung. TIDAR akan mengajarkan bahwa ambisi politik harus didasari idealisme untuk menyuarakan kepentingan masyarakat, pemuda pemilik idealisme, TIDAR wadahnya agar mereka dapat menyalurkan potensi dan berkontribusi pada pembangunan bangsa dan negara,” ungkap Dwita.

Penutupan Musyawarah Luar Biasa (Muslub) Pengurus Daerah Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Provinsi Lampung dihadiri pula oleh Waketum DPP Partai Gerindra Rahayu Saraswati, Waketum DPP TIDAR Ahmad Bahtiar Sebayang, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Elly Wahyuni, Ketua Fraksi Gerindra Lampung Rahmat Mirzani Djausal, dan para Anggota DPRD Partai Gerindra se-Provinsi Lampung.

(TK)

Pos terkait