Bongkar Post – Kunjungi Kodim 0424/Tanggamus, Pangdam II/Swj Apresiasi Kinerja dan Dedikasi Babinsa Sebagai Ujung Tombak TNI AD

Tanggamus, BP

Pangdam II/Swj Mayjen TNI Yanuar Adil didampingi Kapoksahli Pangdam II/Swj, Kasrem 043/Gatam, Asrendam, Para Asisten Kasdam II/Swj, Kasiops Kasrem 043/Gatam, Danden Intel Dam II/Swj, Dandenpom II/3 Lampung dan Kasmin Pangdam II/Swj, melangsungkan kunjungan kerja ke Kodim 0424/TGM, Senin (26/2/2024).

Bacaan Lainnya

Setibanya Pangdam II/Swj beserta rombongan langsung disambut oleh Dandim 0424/TGM Letkol Inf Vicky Heru Harsanto, S.I.P., M.Si., Ketua DPRD Kabupaten Tanggamus, Ketua DPRD Kabupaten Pringsewu, Kapolres Tanggamus, Kapolres Pringsewu, Kajari Tanggamus, Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Kabupaten Tanggamus, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Pemkab Pringsewu, Kasat Pol PP Kabupaten Pringsewu, dan Kasubsi Penuntut/Eksekusi Kajari Pringsewu.

Sebelum menyampaikan arahannya kepada Prajurit, PNS dan anggota Persit Kodim 0424/TGM, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Yanuar Adil juga melangsungkan ramah tamah bersama unsur forkopimda kabupaten Tanggamus dan Pringsewu, di kesempatan tersebut Pangdam mengucapkan terima kasih atas sambutanya yang sangat luar biasa.

Pangdam menegaskan kepada seluruh anggota Kodim 0424/TGM, bahwa tujuan kunjungan kerja Pangdam II/Swj untuk bersilaturahmi dan melaksanakan tatap muka sekaligus melihat kondisi anggota Kodim 0424/TGM secara langsung.

Di kesempatan tersebut juga Pangdam menyampaikan kepada anggota Kodim 0424/TGM apabila ada anggota yang berkeinginan untuk pindah Satuan, agar mengajukan karena kesejahteraan anggota harus diperhatikan.

“ Saya sangat mengapresiasi atas kinerja dan dedikasinya para Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD, dan saya juga berharap kepada para Babinsa untuk selalu semangat dan penuh rasa tanggung jawab dalam menghadapi tantangan tugas ke depan,” tuturnya.

Selanjutnya Pangdam II/Swj mengingatkan kepada prajurit untuk tidak terjebak dalam permainan judi online, apabila prajurit yang diketahui terlibat judi online akan diberikan sanksi disiplin, akan tetapi jika berkaitan dengan masalah hukum, tentunya sesuaikan dengan hukum yang berlaku.

“ Pasca Pemilu 2024, saya mengucapkan terima kasih kepada Dandim dan anggota Kodim 0424/TGM, yang telah melaksanakan pengamanan bersama-sama dengan pihak Kepolisian, sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar dan aman, “

“ Untuk kegiatan yang ada dilanjutkan, dengan harapan kehadiran Babinsa dirasakan manfaatnya dan dibutuhkan masyarakat, oleh sebab itu Babinsa harus kreatif dan inovatif dalam memberi masukan atau ide-ide kepada masyarakat binaannya, untuk itu jaga kesehatan masing-masing anggota, karena yang tahu dengan kondisi kita adalah diri kita sendiri, “pungkas Pangdam. (tk/rls)

Pos terkait