Sebanyak 6,5 Juta Pemilih Lampung Ditantang Cerdas, Ketua KPU: Debat Ini Jadi Kunci Pilihan di TPS

Sebanyak 6,5 Juta Pemilih Lampung Ditantang Cerdas, Ketua KPU: Debat Ini Jadi Kunci Pilihan di TPS

Bongkar Post

Bacaan Lainnya

Bandar Lampung, BP

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung kembali menggelar debat publik ketiga untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung di Hotel Novotel, Bandar Lampung, Selasa malam (19/11/2024).

Debat ini menjadi ajang terakhir bagi para kandidat untuk menyampaikan visi dan misi mereka sebelum hari pemungutan suara pada 27 November 2024.

Debat kali ini mengangkat tema pendidikan, kesehatan, pertanian, dan lingkungan. Sebanyak tujuh panelis dari berbagai bidang keahlian hadir untuk memperdalam diskusi. Para panelis tersebut adalah:

– Prof. Dr. Agus Fahrudin, M.Pd, Kepala Prodi S3 Manajemen Pendidikan Islam UIN Raden Intan Lampung,

– dr. Josi Harnos, MARS, Ketua IDI Lampung,

– Dr. Eng. Mustarakh Gelfi, S.T., M.Sc., Dosen Institut Teknologi Sumatera (Itera),

– Dr. Ir. Erwanto, M.Si., Dosen Pertanian Universitas Lampung (Unila),

– Dr. Drs. Achmad Moelyono, M.H., Rektor Universitas Tulang Bawang (UTB),

– Rendi Nainli Steivi Umboh, S.Si., S.H., M.Sc., akademisi independen,

– Dion Afwa, S.T., M.T., Ph.D., Dosen Itera.

Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami dalam sambutannya, menegaskan pentingnya debat sebagai referensi bagi masyarakat dalam menentukan pilihan.

“Kami berharap debat terakhir ini berjalan secara demokratis, aman, damai, dan berintegritas. Ini adalah kesempatan emas bagi para pemilih, yang jumlahnya lebih dari 6,5 juta orang tersebar di 13.282 TPS, untuk memahami visi dan misi pasangan calon sebelum menentukan pilihan pada 27 November mendatang,” ujar Erwan.

Ia juga menyampaikan apresiasi tinggi kepada tim perumus dan para panelis yang telah berkontribusi dalam debat kali ini.

“Terima kasih atas dedikasi yang diberikan sejak debat pertama hingga malam ini. Mudah-mudahan informasi yang disampaikan para kandidat dapat menjadi pertimbangan matang bagi masyarakat,” ucapnya.

Hingga berita ini diturunkan, kedua pasangan calon tengah memaparkan gagasan mereka. Pasangan nomor urut 1, Arinal Djunaidi-Sutono, dan pasangan nomor urut 2, Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela, menyampaikan pandangan mereka terkait tema debat yang diangkat.

Debat publik ini tidak hanya disiarkan langsung melalui televisi lokal, tetapi juga dapat diakses melalui platform digital, sehingga masyarakat Lampung di seluruh penjuru daerah dapat mengikuti jalannya acara.

Dengan tinggal beberapa hari lagi menuju hari pencoblosan, KPU berharap masyarakat Lampung semakin mantap menentukan pilihan untuk masa depan provinsi yang lebih baik.(Jim)

Pos terkait