Bongkarpost.co.id (Pesawaran) – Gempa berkekuatan M 3,2 terjadi di Kabupaten Pesawaran pukul 02.36 WIB, Jumat (09/09/22).
Hal tersebut diungkapkan Kepala Seksi (Kasi) Data dan Informasi BMKG Lampung, Rudy Harianto saat dihubungi melalui pesan singkat.
“Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami, Meskipun dengan Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 5.45 LS dan 104.99 BT , atau tepatnya berlokasi di 10 km Barat Daya Pesawaran, Provinsi Lampung pada kedalaman 2 km,” ungkapnya.
Dijelaskan, dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas subduksi lempeng.
“Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik ( thrust fault ),” jelasnya.
Lebih lanjut, dirinya menerangkan, Gempa bumi ini berdampak tidak hanya di Kabupaten Pesawaran saja, melainkan juga di Kabupaten Pringsewu dengan skala intensitas III -MMI (Getaran dirasakan nyata dalam rumah seakan akan truk berlalu).
“Kemudian dengan skala intensitas II MMI (Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung ikut bergoyang ),” terangnya.
Oleh sebab itu, Rudy mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh Informasi-informasi yang belum jelas.
“Agar masyarakat tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya tersebut,” imbaunya.
Untuk diketahui, hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut.
(Akbar)







