Bongkarpost.co.id (Pesawaran) – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispursip) Kabupaten Pesawaran melaksanakan kegiatan Perpustakaan Keliling (Pusling) guna meningkatkan minat baca pelajar di Bumi Andan Jejama.
Hal tersebut dikemukakan Ka Dispursip Pesawaran Halimah Zakaria melalui Pustakawan Dispursip Pesawaran Ayi saat diwawancarai wartawan Bongkar Post di ruang kerjanya, Kamis (12/01/23).
Dirinya mengatakan, kegiatan pusling tersebut merupakan bagian dari Dispursip dalam rangka menumbuhkan kembali minat baca masyarakat khususnya dikalangan pelajar.
“Dan kali ini, kami lakukan kegiatan pusling tersebut di SD Negeri 4 Negeri Katon, yang mana kegiatan itu diikuti sekitar 200 Murid yang terdiri mulai dari siswa/i kelas satu hingga kelas enam,” ujarnya.
Dijelaskan, kegiatan yang berlangsung selama satu jam tersebut ternyata membuahkan hasil. Pasalnya, baik siswa maupun guru turut antusias mengikuti kegiatan itu.
“Sangat antusias sekali, apalagi buku yang kami bawa merupakan buku baru dan mungkin berbeda dengan buku yang ada di sekolahan tersebut,” jelasnya.
Menurutnya, kegiatan pusling tersebut kedepan akan terus dilakukan dengan menyasar seluruh sekolah yang berada di Bumi Andan Jejama.
“Setelah ini akan kami laksanakan di sekolah-sekolah lain se-Pesawaran, akan tetapi untuk saat ini kami fokus ke Kecamatan Negeri Katon. Selanjutnya, baru kita pindah ke Kecamatan-kecamatan lainnya,” kata dia.
Oleh sebab itu, Ayi berharap kedepan dengan adanya kegiatan pusling tersebut, minat banyak masyarakat khususnya para pelajar dapat kembali meningkat seperti dahulu kala.
“Semoga dengan adanya kegiatan ini, minatnya mereka yang tadinya mulai menurun, kedepannya bisa kembali meningkat, sehingga dapat terus melestarikan budaya membaca,” pungkasnya.
(Akbar)







