Bongkar Post – Hadiri Jhana Dharma di Unila, Jaker Bandarlampung Akan Gandeng Disdikbud Lampung untuk Berkolaborasi

 

Bongkarpost.co.id, Bandarlampung 

Bacaan Lainnya

Jajaran Pengurus Jaringan Kerja Kebudayaan Rakyat (Jaker) Kota Bandarlampung menghadiri acara JNANA DHARMA yang diselenggarakan (Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Hindu Universitas Lampung pada Minggu (18/05/2025).

Acara yang bertemakan “Mewujudkan prestasi dan kreativitas seni dalam harmoni kebersamaan yang berlandaskan Darma” tersebut dilaksanakan di aula K Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila).

Menurut Lusi yang akrab disapa Uci selaku Ketua Jaket Kota Bandarlampung, mengatakan tujuan dari Jnana Dharma adalah untuk mengembangkan potensi generasi muda Hindu di bidang kerohanian, serta untuk memperoleh dan memanfaatkan kecerdasan dalam menjalankan dharma atau kewajiban.

“Selain itu, Jnana Dharma juga bertujuan untuk mengarahkan para pemuda Hindu pada pemahaman yang lebih dalam tentang agama dan etika Hindu, serta mendorong mereka untuk menjadi pribadi yang bertanggung jawab dan berintegritas,” pungkasnya kepada media ini pada Minggu (18/05/2025).

Akhirnya, Uci berharap acara rutin yang digelar oleh UKM ini selain menjadi inspirasi kami dalam berkarya, juga memotivasi agar dapat bersinergi di moment berbeda bahkan lebih luas lagi dengan pihak kampus dan pemerintah daerah.

“Kedepan, kami akan menggandeng Taman Budaya di bawah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung untuk mengadakan acara serupa namun berbeda program dan kemasan acaranya. Segera kami infokan,” tutupnya.

Diketahui, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Hindu Universitas Lampung menggelar acara Jnana Dharma guna menjadi wadah Kompetisi dan Kreativitas Umat Hindu.

Ketua Pelaksana Jnana Dharma, I Gede Wisnu Andika mengatakan bahwa acara Jnana Dharma pada tahun ini akan di laksanakan secara online dan juga offline dengan ruang lingkup tingkat nasional.

“Sama seperti tahun sebelumnya target peserta pada acara Jnana Dharma tahun ini menargetkan peserta dari seluruh Indonesia,” ujarnya.

Mulai dari tingkat Sekolah Dasar, Sekolah Menengah, Mahasiswa, hingga Masyarakat Umum, baik dari Lampung, Bali, Sumatera, Jawa, dan lain-lain.

Sementara itu, Ketua Umum UKM Hindu Unila, Ketut Krisna Rendika Putra mengajak seluruh generasi muda Hindu untuk ikut serta memeriahkan acara tersebut.

“Saya mengundang seluruh pemuda-pemudi Hindu di Indonesia untuk bergabung dalam acara Jnana Dharma 2025. Acara ini merupakan wadah bagi kita untuk bersimekrame, dan mempererat ikatan antar pemuda/i Hindu di seluruh Indonesia,” katanya.

Perlu diketahui acara Jnana Dharma 2025 ini melombakan 6 cabang perlombaan.

Pada perlombaan online terdapat 2 cabang yaitu lomba Sloka Kreatif (Usia 15 – 21 Tahun) & lomba Sketsa Ogoh-Ogoh (Maks. Usia 25 Tahun).

Sedangkan perlombaan offline terdapat 4 cabang lomba yaitu, Dharma Wacana (Remaja, Usia 15 – 21 Tahun & Dewasa, Usia 22 – 30 Tahun), Tari Puspanjali ( Usia 16 – 20 Tahun ), Dharma Widya (SMP/SMA/Sederajat), Sembahyang (SD/Sederajat). (Rls/red)

Pos terkait